Terkadang dalam acara meeting atau presentasi di ruangan yang besar membutuhkan 2 layar display. Fungsinya agar audiens lebih mudah melihat presentasi yang disampaikan. Butuh 2 proyektor untuk menampilkan 2 display presentasi.
Skemanya adalah 1 laptop atau komputer ditampilkan dalam 2 layar proyektor dengan tampilan sama (mirror). Maka dibutuhkan sebuah splitter HDMI atau VGA yang memiliki 2 output.
Pemilihan jenis splitter tergantung pada port yang dipergunakan pada proyektor. Jika proyektor mempergunakan port vga maka yang dipergunakan adalah splitter vga.
Dan sebaliknya jika menggunakan port HDMI maka yang dipergunakan adalah splitter hdmi.
Contoh splitter hdmi 1 in 2 output |
Kualitas splitter mempengaruhi gambar yang ditampilkan oleh proyektor. Kalau yang bagus gambar jernih tanpa noise.
Kalau splitter jelek atau kabel hdmi kurang bagus, jika jaraknya agak jauh antara splitter dan proyektor akan timbul noise. Digambar muncul riak gelombang, warna gambar berubah2 dan lain-lain.
Gambar yang tidak muncul juga bisa disebabkan oleh splitter dan kabel hdmi yang kurang bagus. Untuk hasil yang maksimal perlu uji coba terlebih dahulu.