-->

Ciri-ciri Penangkal Petir Thomas Asli

Penangkal petir terdiri dari 2 jenis yaitu penangkal petir pasif dan penagkal petir aktif (elektrostatis). Ada juga yang menyebutnya penangkal petir konvensional dan penangkal petir radius. Pemilihan jenis penangkal petir salah satunya berdasrkan dari luas area yang akan dilindungi.

Jenis penangkal petir yang dipergunakan untuk rumahan kurang efektif jika dipergunakan untuk lapangan golf atau area pabrik yang luas. Jenis penangkal petir yang cocok untuk rumahan yaitu jenis penangkal petir pasif.

Penangkal petir pasif bentuknya seperti ujung tombak. Penemunya yaitu Faraday, oleh karena itu terkadang orang menyebut penangkal petir ini dengan nama penangkal petir Faraday.

Cara kerja penangkal petir ini bersifat pasif yaitu ujung tombak menjadi media penyalur petir ke grounding. Jika ada sambaran petir yang mengenai ujung tombak akan disalurkan ke tanah melalui kabel tembaga yang besar sehingga efek kerusakan petir bisa dikurangi.
 

Penangkal Petir Aktif Merek Thomas

Kalau penangkal petir pasif area yang dilindungi tidak terlalu luas. Berbeda dengan penangkal petir aktif yang bisa melindungi area dalam radius tertentu dengan hanya 1 penangkal petir saja. Jangkau area yang terlindungi tergantung spek dari penangkal petir aktif yang dipergunakan.  
 
Bagian utama dari penangkal petir ini disebut dengan nama Head Terminal. Bagian ini yang aktif mengeluarkan ion positif. Ketika diawan terdapat ion negatif yang bisa menimbulkan petir akan di netralisir oleh ion positif dari head terminal. Sehingga timbulnya petir yang skala besar bisa dihindari.

Salah satu brand penangkal petir tanah air yaitu Thomas. Penangkal petir aktif karya anak bangsa ini sudah teruji dan diakui dunia. 
 
Ciri-ciri penangkal petir Thomas Asli

 
Penangkal petir Thomas buatan lokal dari Indonesia yang diakui di negara Belgia dan dipatenkan di Bugnion SA  dari negara Swiss. Dan juga sudah mendapatkan sertifikasi dari sucofindo.
 
 
Penangkal petir Thomas terdiri dari beberapa tipe sesuai dengan radius yang tercover. Berikut ini tipe-tipe penangkal petir Thomas:
  • Penangkal petir Thomas tipe 25
  • Penangkal petir Thomas tipe 60
  • Penangkal petir Thomas tipe 125

 

Kenali Ciri-Ciri Penangkal Petir Thomas Yang Asli

 

LihatTutupKomentar