-->

Cara Pindahin Licensi Briscad Ke Komputer Lain

Meski tidak sepopuler Autocad, software aplikasi pengolah gambar Briscad banyak digunakan sebagai alternatif pengganti autocad. Secara fitur dan fungsi "hampir" sama dengan autocad. Command-commandnya pun hampir sama dengan autocad. Namun dari sisi harga licensi, harga licensi Briscad jauh lebih murah dari Autocad, bisa hampir setengahnya.

Rata-rata software berlicensi sekarang menggunakan validasi dengan cara aktivasi via internet. Begitu juga dengan software briscad, butuh aktivasi ke internet untuk mengaktifkan licensinya. Jika beli briscad di toko retail dengan licensi type full commercial untuk satu pc tidak bisa dipergunakan di PC atau laptop lain. Lalu bagaiman jika ingin ganti PC atau upgrade? sedangkan Briscadnya sudah terinstall di PC lain.

Ada beberapa langkah yang harus dilakukan jika mengalami kasus seperti diatas:

Deactivade  licensi Briscad

Langkah ini dilakukan untuk migrasi licensi Briscad ke komputer lain, melepas permanen licensi Briscad di komputer dan jika melakukan upgrade OS atau upgrade harddisk/merubah pastisi harddisk. Cara deactivade Briscad :
  • Pastikan komputer sudah terkoneksi ke internet
  • Jalankan aplikasi Briscad, klik menu help, pilih Briscad Licensi

cara pindah licensi briscad

  •  Klik Ok
deactived briscad


  •  Pilih Yes, selesai

Setelah proses deactived selesai sudah bisa install Briscad di komputer lain dan licensi Briscadnya bisa di aktivasi lagi secara online.

Semoga membantu...
























LihatTutupKomentar