-->

Jika DVD player Vitron membisu


DVD player tiba-tiba jadi bisu alias tidak bisa mengeluarkan suara. Kerusakan ini biasa terjadi pada DVD player merek Vitron. Untuk kerusakan DVD player seperti ini anda bisa memperbaiki sendiri. Tinggal pinjam solder + sedotan timah. Kerusakan seperti ini bisa diperbaiki

dengan mencabut sebuah elco. Letak elco yang akan dicabut biasanya disekitar output audio.Nilai dari elco yang dicabut 220/16 v. Hati-hati saat mencabut elco jangan sampai kabel data optik putus. Soalnya ketika mencabut elco kita harus membalikan pcb DVD.

Biasanya setelah elco dengan nilai seperti diatas tadi dicabut, DVD player Vitron bisa bersuara kembali. Kalau cara diatas tidak berhasil kemungkinan ada komponen lain yang rusak.

LihatTutupKomentar